DPRD Kabupaten Bangka Rapat Paripurna, HUT Kota Sungailiat Ke 259

Daerah20 Dilihat

Foto : Ketua DPRD Bangka Jumadi menyerahkan tumpeng kepada PJ Bupati Bangka Isnaini HUT Kota Sungailiat Ke 259

Bangka Penaexpres.com : DPRD Kabupaten Bangka Rapat paripurna dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kota Sungailiat yang ke 259. Rapat dipimpin langsung Ketua DPRD Jumadi,S.IP dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum Pemprov Bangka Belitung Drs. Yunan Helmi M.Si, Pj.Bupati Bangka, Isnaini, S.Tr., S.H., M.M, wakil ketua I DPRD Hendra Yunus,SE, Muhammad Taufik Koriyanto, SH, M.H.

Jumadi, dalam sambutannya, mengatakan sejak ditetapkan hari lahir Kota Sungailiat tahun 1996, oleh Kepala Daerah Tingkat II Bangka, jatuh pada tanggal 7 Robiul awal tahun 1188 Hijriah, bertepatan tanggal 27 April 1766 Masehi.

“Jika dihitung usia kota Sungailiat pada tanggal 27 april 2025, tepat berusia 259 tahun. Diperjalanan berdiri Kota Sungailiat sebagai ibukota Kabupaten Bangka, yang sudah berusia tua, tentu saja telah banyak mengukir sejarah perjuangan, pada setiap masanya. Sejarah senantiasa dikenang oleh generasi penerus, sebagai penyemangat, dan untuk mendedikasikan diri memberikan kontribusi terbaik untuk kota Sungailiat,” katanya

“Kesadaran kita pun bersama menerapkan konsep, kita hidup bukan hanya untuk saat ini kemudian menghilang, akan tetapi hidup saat ini kita bermanfaat untuk masa depan kita berharap ada perbaikan, keberlanjutan untuk keberlangsungan hidup dari generasi penerus. Tidak lupa kita ucapkan terima kasih kepada seluruh tokoh pejuang kota Sungailiat, semoga perjuangannya menjadi inspirasi bagi kita semua maupun generasi muda dalam mengisi pembangunan untuk Kabupaten Bangka,” ucapnya

Dirinya berharap semoga kondisi ini tetap terjaga, sehingga sendi kehidupan warga masyarakat maupun para penyelenggaraan pemerintahan dapat berjalan dengan baik.

“Pada momentum ini juga, kami mengajak seluruh komponen penyelenggara dalam hal ini pemerintahan, dunia usaha, akademi, perbankan, aktivis, tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat, membangun semangat kebersamaan, persatuan dalam menjawab tantangan dan mengisi pembangunan, agar kota Sungailiat sebagai ibu kota Kabupaten mampu tetap tangguh dalam menghadapi tantangan dan berupaya untuk terus maju mengubah tantangan menjadi peluang,” ujarnya

Sementara itu, Isnaini, S.Tr., S.H., M.M mengatakan hari ini merupakan momentum sangat istimewa. Kota sungailiat, sebagai ibu kota Kabupaten Bangka telah menapaki perjalanan sangat panjang sejak pertama kali berdiri tahun 1766. Peringatan inipun bersejarah bagi kota Sungailiat tercinta ini menjadi salah satu momentum evaluasi terhadap capaian pembangunan maupun perencanaan ke depan, dalam mendorong terciptanya peradaban masyarakat kota yang lebih tangguh dan maju.

“Sebagaimana tema yang telah diangkat peringatan HUT kota sungailiat tahun ini. Pada usia ke-259 tahun, Kota Sungailiat telah mengalami puncak perubahan sangat signifikan, dari aspek infrastruktur, sosial budaya, ekonomi, dan lingkungan sangat rasional. Jika tema ke-259 kota Sungailiat menekankan penting untuk mewujudkan masyarakat Bangka yang tangguh, maju, keseimbangan antara kemajuan ekonomi, keharmonisan keseimbangan, kelestarian lingkungan,”terang Isnaini.

Kota Sungailiat sebagai bagian integral Kabupaten Bangka tahun 2025 ini, telah mengalami beberapa pencapaian berbagai aspek. Beberapa indikator Makro di dalam pembangunan tahun 2024 menunjukkan indeks pembangunan manusia sebesar 74,66, angka kemiskinan hanya 4,24 persen, angka pengangguran 4,91 persen,indeks ketimpangan pendapatan sebesar 0,211, angka harapan hidup masyarakat sebesar 73,24.

“Perkembangan pembangunan infrastruktur, sektor pendidikan, kesehatan, pelayanan publik terus menunjukkan progresivitas.
Kami pun mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya sehingga kota Sungailiat ini sebagai ibukota Kabupaten Bangka dapat bersaing maupun menjadi kebanggaan kita bersama. Pada kesempatan istimewa ini, saya pun berpesan kepada seluruh elemen masyarakat untuk dapat meningkatkan
kondisi keamanan, ketertiban yang kondusif menjelang pilkada ulang tahun 2025,” ujar Isnaini.

Ditempat yang sama, Asisten Administrasi Umum Pemerintah Provinsi Bangka Belitung Drs.Yunan Helmi ,M.Si menyampaikan atas nama Pemprov Bangka Belitung, dirinya mengucapkan Selamat Hari Jadi ke-259 Kota Sungailiat dan semoga Kabupaten Bangka, khususnya Kota Sungailiat akan semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera.

“Mengusung tema “dengan semangat HUT ke-259 Kota Sungailiat, mari kita wujudkan Bangka Tangguh dan maju”, hendaknya bukan sekadar slogan tanpa makna, tetapi tema ini menjadi ajakan, harapan, dan tekad yang kuat untuk bergerak maupun bertindak serta cepat merespon dinamika tantangan perkembangan zaman. Harapan tentunya harus beriringan dengan aksi nyata. Aksi nyata memperbaiki kekurangan- kekurangan dan melanjutkan, bahkan meningkatkan hal-hal yang baik, agar Kabupaten Bangka yang kita cintai ini akan terus mengalami kemajuan yang berkelanjutan dan paling penting berdampak positif bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

“Kami dari Pemprov Bangka Belitung sangat mendukung, serta sangat mengharapkan program-program Pemerintah Kabupaten Bangka mampu memberikan kontribusinya dalam penguatan pilar-pilar pembangunan sejalan dengan kebijakan pembangunan nasional yang berdampak signifikan bagi pertumbuhan ekonomi warga masyarakat. Selain itu momen pemilihan kepala daerah 2025 termasuk di wilayah Pemerintahan Kabupaten Bangka, siapapun nantinya akan terpilih semoga dapat membawa Bangka menjadi lebih baik, serta maju dan lebih sejahtera,” tutupnya (Wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *